-
VISIMewujudkan MAHAPROPESI sebagai himpunan mahasiswa yang akademis keilmuan profesi, dan berkarya nyata. Dengan Pengoptimalkan gerakan pencerdasan dan pelayanan, agar terciptanya himpunan mahasiswa yang profesional.MISI» Menciptakan budaya kerja yang disiplin dan profesional menuju terciptanya karya-karya yang nyata.» Mengembangkan kreatifitas mahasiswa dengan fokus pada keilmuan pendidikan ekonomi dan koperasi.» Mengoptimalkan MAHAPROPESI sebagai sarana pencerdasan dan pengembangan bagi anggota MAHAPROPESI.» Memaksimalkan pelayanan terhadap seluruh anggota MAHAPROPESI.» Meningkatkan eksistensi MAHAPROPESI baik di internal maupun di eksternal kampus.
- TUJUAN DAN SASARAN•Terciptanya himpunan mahasiswa yang Profesional dan berkarya nyata.•Terbentuknya anggota mahapropesi yang akademis, Kritis, dan peka terhadap lingkungan sekitar.•Tereksplorenya potensi yang dimilki anggota MAHAPROPESI..•Terpenuhinya pelayanan terhadap kebutuhan anggota MAHAPROPESI.•Terpenuhinya pelayanan terhadap kebutuhan anggota MAHAPROPESI. PROGRAM : “Mencerdaskan & Melayani”Tiga dasar arah gerakan organisasi•Pencerdasan•PelayananMAHAPPROPESI harus mampu menjadikan Masyarakat Pendidikan Eknomi dan Koperasi menjadi insan-insan akademik yang cerdas dan berpengetahuan luas secara rumpun keilmuan yang dimiliki sehingga diharapkan terbentuk Sumber Daya Manusia yang benar-benar berkualitas tidak hanya dari segi profesi keguruannya tapi juga profesi lainnya sehingga pada akhirnya siap untuk menghadapi tantangan di masyarakat. Selain itu diharapkan Mahasiswa Pendidikan Ekonomi dan Koperasi tumbuh menjadi insan-insan cerdas secara sosial sehingga nantinya terbentuk masyarakat Pendidikan Ekonomi dan koperasi yang peka dan keritis terhadap permasalahan yang terjadi dilingkungan sekitar baik dalam tataran kampus maupun tataran yang lebih luas.PelayananHimpunan Pendidikan Ekonomi dan Koperasi harus mampu menjadi organisasi yang berfungsi untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada seluruh Mahasiswa Pendidikan Ekonomi dan Koperasi secara khusus dan kepada masyarakat pada umumnya sehingga segala sesuatu yang dibutuhkan oleh Mahasiswa Pendidikan Ekonomi dan Koperasi dapat terpenuhi.PengembanganSudah selayaknya sebuah organisasi melakukan sebuah perbaikan sehingga kesalahan atau kekurangan di pengurusan sebelumnya bisa teratasi . kondisi kehidupan berorganisasi yang sudah berkembang ditataran kampus Universitas Pendidikan Indonesia menyebabkan organisasi ini harus tumbuh dan berkembang menjadi organisasi yang mandiri. Sehingga siap menghadapi tantangan serta hambatan yang akan timbul. Selain itu, organisasi ini harus mampu menjadi wadah bagi seluruh mahasiswa pendidikan Ekonomi dan Koperasi agar dapat menggali berbagai macam potensi yang dimiliki sehingga program pengembangan organisasi khususnya dan Mahasiswa Pendidikan Ekonomi dan Koperasi pada umumnya dapat tercapai
VISI-MISI
Langganan:
Postingan (Atom)